Halaman

Senin, 27 April 2015

Dampak Radiasi Monitor Komputer Bagi Manusia



Dampak Radiasi Monitor Komputer Bagi Manusia

Efek Radiasi Monitor CRT Terhadap Kesehatan


Gangguan kesehatan yang dicurigai disebabkan oleh radiasi VDU, antara lain katarak, dermatitis, epilepsi dan cacat bawaan pada bayi. Katarak adalah gangguan penglihatan yang disebabkan adanya kekeruhan pada lensa mata. Katarak biasanya berkaitan dengan proses menua dan radiasi sinar ultraviolet.
Dermatitis pada muka merupakan salah satu gangguan kesehatan yang terbukti diakibatkan oleh radiasi VDU secara langsung. Tjon dan Rycroft melakukan penelitian pengaruh radiasi VDU pada kulit muka. Hasil penelitian mereka mengatakan bahwa salah satu akibat dari radiasi adalah kemerahan pada kulit muka. Hal ini akan terjadi setelah seorang operator bekerja selama 2-6 jam dan pada tempat yang tingkat kelembabannya rendah. Setelah kemerahan, kemudian terjadi pengelupasan kulit ari dan timbulnya benjolan pada kulit. Dermatitis ini akan terjadi akibat adanya medan magnet antara monitor dengan operator.
Medan elektromagnet menyebabkan  partikel-partikel yang melayang diudara menempel pada kulit, sehingga menimbulkan iritasi pada kulit. Karena yang berhadapan langsung pada layar monitor adalah bagian muka, mata. Muka lebih sering mengalami iritasi. Timbunan elektrostatik ini dapat  menyebabkan pipi merah sehabis memakai monitor. Epilepsi dan cacat bawaan pada bayi, sampai saat ini belum ada bukti bahwa VDU dapat menimbulkannya.

Cara Melindungi Kesehatan Dari Bahaya Radiasi Monitor


Ada beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk mengurangi dampak radiasi monitor CTR, seperti :
1.Sebisa mungkin ganti layar monitor anda menggunakan monitor LCD, karena layar LCD terbukti lebih kecil daya radiasinya
2.Jika masih harus terpaksa menggunakan monitor CRT/tabung. Gunakanlah refresh rate 75hz atau lebih. Karena refresh rate dapat merusak mata.
3.Istirahatkan mata dan diri anda secara rutin dalam beberapa interval tertentu
4.Perbanyak minum air putih, untuk mengurangi dehidrasi tubuh(ini sangat penting)
5.Setelah manatap monitor terlalu lama usahakan lihat sesuatu yang jauh, dan jika bisa yang berwarna hijau, hal ini dapat menyegarkan pikiran.
6.Jarak antara mata dan monitor minimal 40 cm
7.Gunakan pencahayan yang cukup dan tidak redup
8.Posisi mata dan monitor berhadapan lurus dan jangan lupa mengedipkan mata atau memakai obat tetes mata agar mata kita lembab. 

Daftar Pustaka :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar